Cepat Tepat dan Akurat



Friday, September 22, 2023

Pj Wako dan Pejabat Pemkot Lubuklinggau Hadiri Rakor Forkopimda se-Sumsel


PALEMBANG,PWO-Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa menghadiri rapat koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumsel dengan dan kabupaten/kota se-Sumatera Selatan di Wyndham Opi Hotel Palembang, Kamis (21/9/2023).


Ketua pelaksana kegiatan, Kepala Badan Kesbangpol Sumsel, H Alfajri Zabidi fdalam kesempatan itu menerangkan kegiatan ini dilaksanakan untuk membahas peran Forkopimda dan potensi masalah pada Pemilu tahun 2024.


Acara dibuka oleh Gubernur Sumsel, H Herman Deru diikuti 17 kabupaten/kota diantaranya 7 kabupaten/kota yang kepala daerahnya baru dilantik termasuk Lubuklinggau. 


“Saya minta gunakan sebaik-baik mungkin bukan hanya KPU dan Bawaslu tempat berdiskusi, Forkopimda juga dapat menyampaikan narasi,” ujarnya. 


“Dalam indeks kerawanan Sumsel berada pada kategori sedang urutan ke-19 cenderung sangat baik. Kalau naik tiga tingkat kita masuk ke kategori aman. Jadi sekarang kita fokus terhadap apapun yang menjadi pemantik atau bibit kerawanan bisa di antisipasi sejak dini,” tambahnya.


Selain membahas mengenai potensi masalah Pemilu dibahas juga mengenai isi-isu strategis dalam dan luar daerah.


Kepala daerah diminta konsen dan fokus mengenai keamanan dan ketertiban selama masa Pemilu. 


Hadir Kapolres Lubuklinggau, AKBP  Indra Arya Yudha, Dandim 0406, Letkol Inf Kunto Aji Setiawan, Asisten I, Kahlan Bahar, Kadiskominfo, M Johan Iman Sitepu, Kepala Kantor Kesbangpol, Henny Fitrianty, Kadisdik, Firdaus Abky, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, H Hendra Gunawan dan Kepala BPKAD, Zulfikar. (*/jsh)



Share:

Comments

Blog Archive