Cepat Tepat dan Akurat




Saturday, June 10, 2023

Sekda Pimpin Rapat Forum Komunikasi Pemangku Kepentingan Utama


 

LUBUKLINGGAU,PWO-Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa memimpin rapat forum komunikasi kepada pemangku kepentingan utama Kota Lubuklinggau semester I (satu) di ruang rapat Lt. 3 Kantor Wali Kota Lubuklinggau
 
Sekda mengatakan kegiatan ini menjadi sarana untuk melakukan monitoring, evaluasi juga diskusi tentang BPJS Kesehatan
 
"Semoga dengan adanya forum ini bisa mencarikan solusi terbaik, untuk kenyamanan masyarakat dalam mendapatkan layanan kesehatan. Tentunya Pemkot Lubuklinggau sangat mendukung dan siap menyukseskan program JKN ini, baik dari segi kepesertaan maupun pelayanan kesehatan diseluruh fasilitas Kesehatan yang ada di kota Lubuklinggau,” ucapnya.
 
Selanjutnya Sekda berharap Pemkot Lubuklinggau mempertahankan penghargaan Universal Health Coverage (UHC) dari pemerintah pusat yang telah mendukung Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS)
.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau, Yunita Ibnu mengatakan pada pertemuan ini akan dipaparkan mengenai berbagai permasalahan dan informasi terkait JKN-KIS. Dia berharap saran dan dukungan untuk optimalisasi jangkauan dan layanan JKN KIS kedepan.
 
Turut hadir dalam rapat, Asisten III Bidang Administrasi Umum, Herdawan, Kepala Bappedalitbang, H Emra Endi Kesuma, Kabag Ekonomi, M Iskandar Muda, Kabag Kesra, Ahyar El Hafis, Sekretaris Dinkes, Deasy Novia, Sekretaris Disdukcapil, Muhammad Iqbal, perwakilan BPKAD, Sekretaris Dinsos, Fauzi dan perwakilan Disnaker. (*/esa).

Share:

Comments



Blog Archive